Kiamat Sudah Dekat

Kiamat Sudah Dekat

Pembahasan tentang Akhir Zaman tentu sangat menarik perhatian. Rasa penasaran tentang kapan kiamat terjadi? Bagaimana tanda - tanda kiamat akan terjadi? Apa yang harus kita persiapkan untuk menghadapi masa sulit menjelang kiamat? masih menjadi misteri yang siapapun tidak akan tahu kapan terjadi pastinya. Hanya Alloh lah yang Maha Tahu.
Kiamat Sudah Dekat
Kiamat Sudah Dekat
Banyak para pemikir yang telah membahas kiamat beserta tanda - tandanya dari berbagai sudut pandang. Perlu Anda ketahui bahwa di dalam berbagai dalil tentang hari kiamat tidak ada yang secara jelas menyebutkan kapan terjadinya. Hanya tanda - tandanya saja yang memang banyak diungkapkan. Dan itu pun masih banyak dalil yang perlu ditafsirkan lebih dalam.

Firman Alloh dalam Al Qur-an tentang Hari Kiamat

Alloh berfirman dalam Alqur-an surah Al-A'raf [7]: 187, yang artinya.
Mereka menanyakan kepadamu tentang kiamat, "Bilakah terjadinya?" Katakanlah, "Sesungguhnya pengetahuan tentang kiamat itu adalah pada sisi Tuhanku; tidak seorang pun yang dapat menjelaskan waktu kedatangannya selain Dia. Kiamat itu amat berat (huru-haranya bagi makhluk) yang di langit dan di bumi. Kiamat itu tidak akan datang kepadamu melainkan dengan tiba-tiba." Mereka bertanya kepadamu seakan-akan kamu benar-benar mengetahuinya. Katakanlah, "Sesungguhnya pengetahuan tentang hari kiamat itu adalah di sisi Alloh, tetapi kebanyakan manusia tidak mengetahui"
Jadi jelas bahwa tidak ada seorang pun yang tahu kapan terjadi kiamat, kecuali Alloh. Dalam ayat di atas juga dijelaskan bahwa kiamat itu sangat berat huru-haranya. Sangat jelas bahwa ini merupakan sebuah peringatan agar kita bersiap-siap menghadapi sulitnya hari itu, baik secara mental maupun fisik. Maka dari itu sangat penting bagi kita untuk mengetahui apa yang harus dipersiapkan secara mental, dan apa pula yang harus dipersiapkan secara materi.

Persiapan Diri Menghadapi Masa Sulit Huru-hara Akhir Zaman

Persiapan secara materi akan saya jelaskan di lain kesempatan. Yang saya tekankan di sini adalah persiapan secara mental, yaitu memperkuat iman kita kepada Alloh. Inilah poin penting yang harus dipersiapkan untuk menghadapi betapa sulitnya ketika menjalani akhir zaman.

Sadarilah saudaraku seiman. Kita sekarang sedang hidup di akhir zaman. Kita hanya tinggal menunggu tanda-tanda kiamat muncul satu - persatu. Banyak hadist sahih yang menjelaskan tentang tanda sebelum tanda kiamat pertama muncul. Dan hadist itu satu-persatu telah nampak di depan mata kita (akan saya jelaskan satu-persatu pada tulisan selanjutnya). Maka dari itu mari kita tingkatkan amal shaleh dan memperkuat iman kita masing-masing. Dakwahkan ilmu yang kita punya semampunya.

Huru-hara Akhir Zaman Sudah di Depan Mata

Mungkin banyak dari kita yang menganggap remeh tentang permasalahan akhir zaman. Padahal betapa beratnya jika kita sampai mengalami huru-hara menjelang kiamat. Kita memang tidak tahu kapan terjadinya kiamat? Namun satu hal yang tidak perlu diragukan lagi, bahwa kiamat sudah dekat. Kiamat sudah semakin dekat. Tidak mungkin kiamat semakin jauh. Sudah jelas bahwa kiamat sudah semakin dekat dan terus mendekat. Maka dari itu, entah kita akan mengalami atau tidak, tidak ada salahnya kita mempersiapkan diri. Sehingga kita menjadi orang beriman yang siap menghadapi situasi bagaimanapun menjelang hari akhir.

Pertanyaan yang paling mendasar adalah, di manakah posisi kita hari ini (tahun 2017) di antara tanda-tanda hari kiamat? Pada fase mana kita sekarang hidup di antara tanda-tanda tersebut? Seberapa dekatkah kita dengan datangnya hari Kiamat Kubra?

Tulisan saya ini hanya sebagai pembuka saja untuk tulisan-tulisan saya berikutnya tentang akhir zaman. Saya berusaha seteliti mungkin menyampaikan penjelasan yang tidak berlebihan dan tidak keluar dari pakem yang telah ditentukan oleh ahlu sunnah wal jama'ah. Saya tidak merasa bahwa tulisan saya tentang akhir zaman ini paling benar (karena memang hadist-hadistnya pun tidak tersusun rapi), namun saya berharap tulisan saya ini dapat menjadi kajian dan pengingat untuk diri masing-masing serta dapat menambah keyakinan akan salah satu rukun iman umat Islam yaitu mengimani hari kiamat. Penulis senantiasa berdoa meminta pertolongan dari Alloh sehingga diberikan petunjuk untuk dapat memaparkan kebenaran tentang materi ini.

Komentar

Dipersilakan untuk berdiskusi di sini.

Archive

Formulir Kontak

Kirim